Anthurium Marie

















Anthurium Marie merupakan hasil silangan yang dilakukan oleh Marie Nocks dari Ree Gardens di Miami, Florida. Ada darah Watermaliense dihybrid ini yang memberi warna hitam. Watermaliense asalnya dari Panama dan Costa Rica dikenal juga sebagai anthurium negro karena warnanya hitam walaupun yang hitam bukan daunnya tapi spathe dan pedunclenya. Anthurium Marie memiliki keistimewaan berupa bentuk spadixnya yang menyerupai bentuk hewan dan daunnya yang akan berwarna keunguan jika terekspos cahaya matahari dengan intensitas tinggi karenanya di Philipina dikenal sebagai Anthurium Burgundy. Pertumbuhan relatif cepat.
LihatTutupKomentar